TCash Telkomsel Hadir di Mc Donalds

Sudah lama pengen punya tcash dari Telkomsel karena tawaran diskon yang menarik. Tapi, karena Grapari Telkomsel di Ciputra World tidak bisa beli tcash, jadi malas ke Grapari Telkomsel yang lain. Hari ini ke Mc Donalds di Mayjend Sungkono. Booth Telkomsel hadir di sini. Wah surprise dong..

Kalau kita punya kartu Telkomsel (kartu Halo, simPATI, kartu As, Loop), kita bisa dapat tcash gratis looh.. Tinggal bayar untuk top up pulsa yang bisa kita gunakan untuk pembayaran dan banyak promonya bisa kamu lihat di sini.

Kalau belum punya kartu Telkomsel, booth Telkomsel di sini juga menyediakan kartu Perdana Telkomsel. Asyik kann?!!!

Kalau sudah punya tcash, juga bisa top up pulsa di sini. Jadi ga repot lagi ke bank, ATM, atau Indomaret untuk top up tcash kamu.

Yang paling penting, setelah aktivasi tcash dan top up pulsanya, bisa langsung dipakai untuk dapat diskon 25% dari Mc Donalds dengan minimum pembelian 50000 rupiah dan maksimal diskon 25000 rupiah. Lumayan kan?!! Ayo ikutan pakai tcash ???

Lokasinya di sini.

Jam operasional booth Telkomsel : 12.00 – 20.00 WIB

Booth Telkomsel cuma ada dari tanggal 1 September 2017 – 31 Oktober 2017.

Cek saldo tcash : *800# atau download aplikasi tcash wallet di smartphone kamu.

4,002 total views, 3 views today

You may also like...

Leave a Reply

%d bloggers like this: